BREAKING NEWS

Karhutla Melanda Sumatera dan Jawa, BNPB Ingatkan Pentingnya Pencegahan


TECHNO NEWS | JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat setidaknya empat kejadian kebakaran hutan dan lahan (karhutla) baru dalam periode Kamis (10/7) hingga Jumat (11/7) pukul 07.00 WIB. 

Mayoritas insiden ini terjadi di wilayah Indonesia bagian barat utara, dengan kasus juga dilaporkan di Pulau Jawa.

Sebaran Karhutla di Sumatera
Di Sumatera Utara, dua titik karhutla dilaporkan pada Kamis (10/7).

Kejadian pertama melanda Desa Batang Baruhar Julu dan Desa Sipaho di Kabupaten Padang Lawas Utara, menghanguskan lahan seluas 23 hektare.

Api berhasil dipadamkan oleh Satgas Karhutla gabungan, meskipun penyebabnya masih dalam penyelidikan.

Masih di Sumatera Utara, karhutla juga terjadi di Kabupaten Simalungun, tepatnya di Nagari Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan. Sekitar 10 hektare lahan terbakar, dan tim gabungan BPBD masih berupaya memadamkan api serta menyelidiki penyebabnya.

Sementara itu, di Sumatera Barat, karhutla terjadi di Nagari Saruaso, Kecamatan Tanjung Emas, Kabupaten Tanah Datar, pada Rabu (9/7). Lahan seluas 10 hektare terbakar, dan pada Kamis (10/7), api dilaporkan masih menyala, dengan tim gabungan terus berupaya melakukan pemadaman.

Karhutla di Jawa Barat
Di Pulau Jawa, karhutla juga melanda Jalan Raya Tomo, Dusun Cikalong, Desa Tomo, Kecamatan Tomo, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, pada Rabu (9/7) pukul 10.30 WIB. 

Titik api terpantau di area hutan dan lahan milik Perhutani. Meskipun penyebabnya masih diselidiki, api berhasil dipadamkan satu jam kemudian oleh tim gabungan BPBD Kabupaten Sumedang dan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Majalengka.

Abdul Muhari, Ph.D., Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, juga mengingatkan bahwa di tengah kejadian karhutla di beberapa wilayah, daerah lain justru didominasi bencana banjir, banjir bandang, dan tanah longsor. 

Hal ini dipengaruhi oleh anomali cuaca, yaitu penyimpangan dari pola cuaca normal yang dapat ditandai dengan suhu ekstrem, curah hujan tak terduga, kekeringan berkepanjangan, atau kejadian ekstrem lainnya.(Tch)